SEKILAS INFO
06-11-2024
  • 8 bulan yang lalu / Hasil seleksi PPDB 2024 MTsN 1 Aceh Tengah, klik https://mtsn1acehtengah.sch.id/pengumuman-hasil-seleksi-ppdb-tahun-2024/
  • 3 tahun yang lalu / Selamat datang di website resmi MTsN 1 Aceh Tengah
28
Mar 2024
0

Assalamualaikum. wr. wb.

Aceh Tengah. Kamis, (28/03/24). Dalam agama Islam anak yatim piatu mendapat begitu banyak keistimewaan. Ada banyak sekali manfaat dan keutamaan menyantuni anak yatim yang bisa mendatangkan berkah untuk kehidupan kita.

Dalam hadis juga disebutkan bahwa orang yang mengasihani dan merawat anak yatim kedudukannya dekat dengan Rasulullah SAW di surga, seperti dekatnya jari telunjuk jari tengah.

“Bahwa saya dan orang-orang yang memelihara anak yatim dengan baik akan berada di surga, bagaikan dekatnya jari telunjuk dengan jari tengah, lalu Nabi mengangkat tangannya dan memperlihatkan jari telunjuk dan jari tengahnya, lalu ia renggangkan.” (HR al-Bukhari).

MTsN 1 Aceh Tengah pun tidak ingin ketinggalan hari baik ini. Pada 17 Ramadhan 1445 H turut menggelar kegiatan Santunan Anak Yatim dan kurang mampu. Kegiatan ini dihadiri oleh 2 siswa/i perwakilan masing-masing kelas. Sebanyak 40 siswa/i yang mendapat santunan anak yatim/kurang mampu.

Penyerahan santunan tersebut dilaksanakan oleh wali kelas masing-masing di ruang kelas, ruang guru, ruang kamad, dan PTSP MTsN 1 Aceh Tengah. Terima kasih atas infak yang telah terkumpul dari seluruh dewan guru dan staf MTsN 1 Aceh Tengah.

Wassalamu’alaikum. wr. wb.

Silahkan masuk untuk bisa menulis komentar.

Video Terbaru

Data Sekolah

MTsN 1 Aceh Tengah

NPSN : 10114346

Jl. Laut Tawar Takengon
KEC. Laut Tawar
KAB. Aceh Tengah
PROV. Aceh
KODE POS 24591

Arsip