
Assalamualaikum. wr. wb.
TAKENGON – (24/02/25). Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Aceh Tengah berhasil meraih Juara 2 pada ajang karnaval Budaya yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-448 Kota Takengon. Prestasi membanggakan ini diumumkan pada malam resepsi yang diadakan di Gedung Olah Seni Aceh Tengah, Minggu Malam.
Karnaval Budaya yang diikuti oleh berbagai sekolah, instansi, dan komunitas ini berlangsung meriah dengan berbagai kreasi dan penampilan yang memukau. MTsN 1 Aceh Tengah menampilkan konsep kreatif yang mengusung tema kebudayaan dan lingkungan, berhasil mencuri perhatian juri dan penonton.
Pemberian hadiah lomba dilakukan dengan penuh khidmat dan semarak di Gedung Olah Seni. Kepala MTsN 1 Aceh Tengah, dalam sambutannya, mengucapkan rasa syukur atas prestasi yang diraih dan berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung, baik siswa, guru, dan warga sekolah.
“Kami sangat bangga dengan pencapaian ini. Semoga kemenangan ini bisa menjadi motivasi bagi seluruh civitas akademika MTsN 1 Aceh Tengah untuk terus berkarya dan berprestasi,” ujar Kepala MTsN 1 Aceh Tengah Fashihah, S.Pd., M.Pd.
Selain itu, ajang karnaval ini juga menjadi wadah bagi para pelajar untuk lebih mengenal dan melestarikan budaya lokal serta meningkatkan rasa kebersamaan dalam rangka memeriahkan HUT Kota Takengon yang ke-448.
Assalamualaikum. wr. wb.
