Aceh Tengah, 27 Mei 2024 – MTsN 1 Aceh Tengah mengadakan kegiatan penentuan arah kiblat pada momen rashdul kiblat atau Istiwa A’zam, di mana matahari tepat berada di atas Ka’bah pada pukul 16.18 WIB. Acara ini dilaksanakan di teras depan ruangan kelas madrasah dan dihadiri oleh kepala madrasah, kepala dusun Lut Tawar, Kepala Tata Usaha, dewan guru, serta para siswa.
Momen rashdul kiblat/Istiwa A’zam merupakan fenomena astronomi yang terjadi dua kali dalam setahun, di mana bayangan benda yang tegak lurus akan menunjukkan arah kiblat dengan akurat. Pada pukul 16.18 WIB, seluruh hadirin bersama-sama mengamati bayangan yang terbentuk untuk menentukan arah kiblat yang tepat.
Kepala MTsN 1 Aceh Tengah, Ibu Fashihah, S.Pd.I., M.Pd, dalam testimoninya menyatakan, “Penentuan arah kiblat pada momen rashdul kiblat/Istiwa A’zam sangat penting bagi umat Islam untuk memastikan arah yang benar saat melaksanakan ibadah shalat. Kegiatan ini juga menjadi sarana edukasi bagi siswa agar memahami konsep astronomi sederhana dan aplikasinya dalam kehidupan sehari-hari.”
Kepala dusun Lut Tawar juga mengapresiasi kegiatan ini sebagai langkah positif dalam memperkuat nilai-nilai agama dan ilmu pengetahuan di kalangan pelajar. Para siswa terlihat antusias mengikuti proses pengamatan dan mendapatkan penjelasan dari dewan guru mengenai fenomena ini.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman siswa tentang pentingnya akurasi dalam menentukan arah kiblat dan memperkaya pengetahuan mereka tentang fenomena alam yang berkaitan dengan ibadah dalam agama Islam.